Senin, 26 Desember 2011

Pasar Tradisional VS Pasar Modern



Pasar tradisonal merupakan pasar yang bersifat tradisional yaitu penjual dan pembeli dapat melakukan tawar menawar secara langsung. Barang-barang yang diperjual belikan adalah barang yang berupa barang kebutuhan pokok. Banyak masyarakat yang membeli kebutuhannya di pasar tradisional banyak juga dari sebagian mereka yang juga berjualan di pasar tradisional. Namun lambat laun seiring berjalannya waktu pasar tradisional sedikit tersingkirkan dengan adanya pasar modern yang memberikan banyak kenyamanan membuat sebagian orang enggan untuk berbelanja ke pasar tradisional. Sedangkan sebagian orang beranggapan bahwa pasar tradisional pengap, kotor, becek, bau dan mereka juga malas untuk tawar menawar. Padahal pasar tradisional juga masih memiliki beberapa kelebihan yang tidak dimiliki pasar modern. Diantaranya adalah masih adanya kontak sosial saat tawar menawar antara pedagang dan pembeli. Tidak seperti pasar modern yang memaksa konsumen untuk mematuhi harga yang sudah dipatok.
Selain keadaan fisik yang kalah bersaing dengan pasar modern, saat ini pasar tradisional tidak memiliki suatu ciri khas yang menonjol dibandingkan pasar modern. Jika dahulu pasar tradisional menawarkan harga barang yang murah dengan adanya tawar-menawar, namun saat ini berbagai pasar modern menawarkan diskon-diskon menarik yang membuat para konsumen semakin melupakan keberadaan pasar tradisional.
Hal tersebut juga dipengaruhi dengan pola dan gaya hidup mereka sehingga pola konsumsi mereka juga akan ikut berubah. Bagi mereka barang-barang yang diperjualkan di pasar modern kulaitasnya lebih bagus dan bermerek. Padahal kalau kita lihat barang-barang yang ada di pasar tradisinal juga tidak kalah bagusnya hanya saja beda dalam pengemasan dan kalah dalam tampilannya.
Di sisi lain pasar tradisional lebih menggambarkan denyut nadi perekonomian rakyat. Di pasar tradisional, masih banyak orang yang menggantungkan hidupnya, dari mulai para pedagang kecil, kuli panggul, pedagang asongan, hingga tukang becak. Sedangkan dalam pasar modern justru lebih kepada investor-investor asing.
Sebenarnya tidak ada yang salah dengan keberadaaan pasar modern. Sudah menjadi sifat konsumen dimana akan lebih senang memilih tempat yang lebih nyaman, barang lebih lengkap dan harga lebih murah, di mana hal tersebut bisa diakomodasi pasar modern.
            Agar tidak ada yang dirugikan antara pasar tradisional dan pasar modern sebaiknnya pemerintah merubah aturan dan tata ruang yang sesuai antara pasar tradisional dan modern. sehingga tidak membuat kebangkrutan pasar tradisional dan tetap bisa bersaing di arus modernisasi ini.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Online Project management